EKSISTENSI EUFEMISME DALAM BAHASA BUGIS UNTUK DIKSI SENSITIF SEBAGAI UPAYA MENJAGA HARMONI: PERSPEKTIF SOSIOLINGUISTIK
Keywords:
eufemisme, bahasa Bugis, sosiolinguistik, stilistika, harmoni sosialAbstract
Makalah ini membahas eksistensi eufemisme dalam bahasa Bugis sebagai fenomena sosiolinguistik yang merefleksikan nilai-nilai kesantunan, kehormatan, dan harmoni sosial dalam masyarakat penuturnya. Eufemisme dipahami sebagai strategi kebahasaan yang digunakan untuk menggantikan diksi sensitif, tabu, atau bernuansa kasar dengan ungkapan yang lebih halus dan dapat diterima secara sosial. Data penelitian diperoleh melalui observasi partisipatif, wawancara semi-terstruktur dengan penutur Bugis, serta analisis dokumentasi lisan, tulisan budaya lokal, dan literatur ilmiah yang memuat ekspresi eufemistik. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan metode analisis stilistika dan sosiolinguistik untuk mengidentifikasi bentuk-bentuk eufemisme, konteks penggunaannya, serta faktor sosial yang melatarbelakanginya. Hasil kajian menunjukkan adanya tiga belas mekanisme kebahasaan eufemisme, seperti metaforisasi, perifrasa, metonimia, paradoks semantik, dan variasi fonologis, yang digunakan secara strategis dalam berbagai domain komunikasi—termasuk ranah biologis, sosial, budaya, dan hubungan kekeluargaan. Selain itu, ditemukan lima faktor sosial dominan yang memengaruhi praktik eufemistik, yakni norma kesantunan, sensitivitas gender, nilai agama dan budaya, tabu sosial, serta tujuan komunikatif. Temuan ini menunjukkan bahwa eufemisme dalam bahasa Bugis bukan sekadar pilihan leksikal, melainkan instrumen penting dalam menjaga tata krama, menghindari konflik, serta mempertahankan nilai-nilai lokal seperti siri’, pesse, dan sipakatau. Dengan demikian, penelitian ini memberikan kontribusi penting bagi penguatan teori sosiolinguistik, studi stilistika, serta pelestarian bahasa dan budaya daerah.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Ainun Fatimah, Andi Wardatul Wahidah Lufini, Kamsinah Kamsinah

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NoDerivatives 4.0 International License.